Prediksi Real Madrid Vs Eibar, Senin 15 Juni 2020 Pukul 00.30 WIB

By Angelice Onggi - Minggu, Juni 14, 2020

Prediksi Real Madrid Vs Eibar

Prediksi Bola Liga Spanyol ( La Liga )

Prediksi Real Madrid Vs Eibar, Senin 15 Juni 2020 Pukul 00.30 WIB

Laga Ke-200 Zinedine Zidane !

Madrid, Spanyol ~ Pada kesempatan kali ini Agen Sbobet ingin memprediksikan sebuah pertandingan sepakbola ajang Liga Spanyol ( La Liga ) antara Real Madrid Vs Eibar yang akan diselenggarakan pada Tanggal 15 Juni 2020 Pukul 00:30 WIB.

Pertandingan Liga Spanyol ( La Liga ) antara Real Madrid Vs Eibar akan digelar di Stadion Alfredo Di Stefano, Madrid, Spanyol, Senin (15/06/2020). Tim manakah yang akan berhasil meraih kemenangan di pertandingan ini?

Pertandingan Real Madrid vs Eibar dalam lanjutan La Liga Spanyol 2019/2020 jornada (pekan) ke-28 diselenggarakan Senin (15/06/2020) Pukul 00.30 WIB di Stadion Alfredo Di Stéfano.

Tampil pertama kali di Valdebebas dalam ajang resmi musim ini, Zinedine Zidane bakal menjalani laga ke-200 sebagai arsitek Los Blancos.

Bagi Zidane, hasil pertandingan ini akan sangat bermakna sepanjang karier kepelatihannya. Lantaran juru taktik berpaspor Perancis tersebut bakal melakoni duel ke-200 di pinggir lapangan sebagai juru taktik Madrid.

Sejauh ini, dirinya mencatatkan 199 laga pada kompetisi resmi sebagai arsitek tim. Daftarnya adalah 134 pertandingan La Liga, 40 duel Liga Champions, 15 laga Copa del Rey, 4 duel Piala Dunia Antarklub, 4 kali pertandingan Piala Super Spanyol, serta dua laga di Piala Super Eropa. Hasilnya berupa 131 kali kemenangan.

Seperti melansir laman resmi klub pada Jumat (12/06/2020), pelatih yang juga mantan penggawa Los Blancos itu menduduki posisi ketiga dalam urusan jumlah pertandingan saat menangani Real Madrid.

Untuk saat ini, dirinya masih di bawah dua eks arsitek Madrid lainnya, yakni Miguel Muñoz yang mencatatkan 605 laga dan Vicente del Bosque dengan torehan 246 duel sebagai arsitek.

Meskipun demikian, Zidane diklaim mampu memberikan sejarah tersendiri bagi klub sekota Atletico Madrid tersebut. Tiga kali trofi Liga Champions yang diraihnya ketika menangani Real Madrid bisa menjadi bukti kehebatan sang arsitek.

Belum lagi 2 kali gelar Piala Dunia Antarklub, 2 trofi Piala Super Eropa, 2 gelar Piala Super Spanyol, serta sekali jawara La Liga. Yang bermakna bahwa pria 47 tahun itu sangat sukses ketika menjadi pelatih mereka.

Dalam pertandingan kali ini, tuan rumah bakal kedatangan Eibar. Klub yang menghuni papan bawah dan hanya dua tangga saja dari zona degradasi. Di atas kertas, Karim Benzema dan kolega sangat diunggulkan mampu mengamankan poin penuh.

Artinya, laga pertama bagi Madrid bermarkas di Valdebebas tersebut berpeluang besar menghadirkan kemenangan demi perayaan pertandingan ke-200 bagi Zinedine Zidane.

Menghadapi Eibar di kandang sendiri, Real Madrid berpeluang tetap tampil terbuka demi ambisi mengamankan tiga poin. Mencetak 33 gol dari open play pada Liga Spanyol 2019/2020 menunjukkan keseimbangan skuat Los Blancos dalam usaha membobol gawang lawan. Mereka pun unggul jauh atas tim tamu yang hanya mencatatkan 14 gol dari situasi yang sama.

Akan tetapi, menurut data Whoscored, sang lawan justru memiliki torehan cukup baik ketika memanfaatkan set piece daripada yang dilakukan Madrid. Musim ini, Eibar melesakkan total 8 gol yang berasal dari eksekusi bola mati. Sementara tuan rumah 7 gol.

Meskipun hanya selisih satu angka saja, torehan itu bisa menjadi asa bagi Sergi Enrich dan kolega dalam memburu gol di markas lawan.

Data dan Fakta Real Madrid Vs Eibar :

- Pada pertemuan pertama di La Liga musim ini, pada pekan ke-13, Real Madrid menang 4-0 di kandang Eibar melalui dua gol Karim Benzema (1 penalti), penalti Sergio Ramos, dan satu gol Federico Valverde.
- Dalam laga kandangnya melawan Eibar di La Liga musim lalu, Real Madrid menang 2-1 lewat sepasang gol Karim Benzema.
- Karim Benzema telah mencetak 7 gol dalam 9 penampilan melawan Eibar di La Liga.
- Real Madrid di La Liga musim ini: M16 S8 K3, gol 49-19.
- Rekor kandang Real Madrid di La Liga musim ini : M9 S4 K0, gol 27-9.
- Gol terbanyak untuk Real Madrid di La Liga musim ini : Karim Benzema (14).
- Assist terbanyak untuk Real Madrid di La Liga musim ini : Karim Benzema (6).
- Real Madrid cuma menang 1 kali dalam 4 laga terakhirnya di La Liga (M1 S1 K2).
- Real Madrid tak terkalahkan dalam 13 laga kandang terakhirnya di La Liga.
- Real Madrid 4 kali clean sheet dalam 6 laga kandang terakhirnya di La Liga.
- Real Madrid belum pernah menelan kekalahan kandang melawan Eibar di La Liga (M4 S1 K0).
- Eibar di La Liga musim ini : M7 S6 K14, gol 27-41.
- Rekor tandang Eibar di La Liga musim ini : M1 S5 K7, gol 8-21.
- Gol terbanyak untuk Eibar di La Liga musim ini : Fabian Orellana (7).
- Assist terbanyak untuk Eibar di La Liga musim ini : Fabian Orellana (6).
- Eibar cuma menang 1 kali dalam 7 laga terakhirnya di La Liga (M1 S2 K4).
- Eibar tanpa kemenangan dalam 6 laga tandang terakhirnya di La Liga (M0 S2 K4).
- Eibar selalu kalah dalam 2 laga tandang terakhirnya di La Liga : 1-2 vs Alaves, 0-5 vs Barcelona.
- Pertandingan Berikutnya : Eibar vs Athletic Bilbao (18/06/2020 - La Liga), Real Madrid vs Valencia (19/06/2020 - La Liga).

Head to Head Kedua TIM :

10/11/2019 Eibar 0-4 Real Madrid (La Liga)
06/04/2019 Real Madrid 2-1 Eibar (La Liga)
24/11/2018 Eibar 3-0 Real Madrid (La Liga)
10/03/2018 Eibar 1-2 Real Madrid (La Liga)
23/10/2017 Real Madrid 3-0 Eibar (La Liga)

Lima Pertandingan Terakhir Real Madrid :

09/03/2020 Real Betis 2-1 Real Madrid (La Liga)
02/03/2020 Real Madrid 2-0 Barcelona (La Liga)
27/02/2020 Real Madrid 1-2 Manchester City (UEFA Champions League)
23/02/2020 Levante 1-0 Real Madrid (La Liga)
17/02/2020 Real Madrid 2-2 Celta Vigo (La Liga)

Lima Pertandingan Terakhir Eibar :

11/03/2020 Eibar 1-2 Real Sociedad (La Liga)
07/03/2020 Eibar 1-2 Mallorca (La Liga)
29/02/2020 Eibar 3-0 Levante (La Liga)
22/02/2020 Barcelona 5-0 Eibar (La Liga)
08/02/2020 Alaves 2-1 Eibar (La Liga)

Perkiraan Susunan Pemain ;

Real Madrid (4-3-1-2) : Thibaut Courtois (kiper) ; Marcelo, Sergio Ramos, Raphael Varane, Daniel Carvajal (belakang) ; Toni Kroos, Casemiro, Federico Valverde ; Luka Modric (tengah) ; Vinicius Junior, Karim Benzema (depan).
Pelatih : Zinedine Zidane (Prancis).

Eibar (4-4-2) : Marko Dmitrovic (kiper) ; Anaitz Arbilla, Paulo Oliveira, Pedro Bigas, Jose Angel (belakang) ; Pedro Leon, Papakouli Diop, Sebastian Cristoforo, Fabian Orellana (tengah) ; Charles Dias, Sergi Enrich (depan).
Pelatih : Jose Luis Mendilibar (Spanyol).

  • Share:

You Might Also Like

0 comments