Sean Gelael Menangi Race Ketiga Asian Le Mans Series 2021

By Angelice Onggi - Sabtu, Februari 20, 2021

AGEN SBOBET, Sean Gelael tampil gemilang bersama Jota Sport di race ketiga Asian Le Mans series 2021. Sean berhasil finis pertama pada balapan ini.

Seri ketiga Asian Le Mans Series 2021 untuk kelas bergengsi LMP2 dihelat di sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi, Jumat (19/2/2021) malam WIB. Sean turun dengan menggunakan mobil Oreca 07.

Sean berduet kali ini dengan Tom Blomqvist. Tapi, insiden hebat mendatangi tim Jota saat menjalani sesi latihan dua hari lalu ketika Tom mengalami kecelakaan hebat.

Mobil rusak berat sehingga tim tidak bisa mengikuti dua sesi latihan bebas kemarin. Alhasil, Sean dan Tom harus menjalani kualifikasi hari ini tanpa latihan dan berhasil menempati posisi kelima serta ketiga.

Nah, pada balapan ketiga, Sean yang start dari posisi kelima itu langsung tancap gas sedari awal. Meski harus melewati adangan G-Drive Racing yang memang diunggulkan menang, Sean dan Jota tak gentar.

Sean sempat mendapat perlawanan dari Rene Binder, Ferdinand von Habsburg, dan YeYifei , yang bergantian mengendarai Aurus 01. Perlawanan terberat datang dari Binder, di mana dia sempat ada di posisi satu, lalu kedua, lalu satu lagi.

Bahkan ada aksi menarik ketika Sean berhasil menahan serangan Binder di Tikungan 12 pada lap 24, lalu di Tikungan 9 pada lap 25, dengan aksi defensif yang menawan. Walau Binder kemudian berhasil menyusulnya, tapi Sean tetap tenang karena lomba masih panjang. Dan Sean membuktikan bisa ada di depan lagi.

Jota setelahnya memang tak teradang lagi oleh G-Drive. Sean bahkan tidak diganti di sisa 40 menit balapan dan tetap menggeber mobilnya hingga melintasi garis finis.

Alhasil, Sean meraih kemenangan pertamanya di Asian Le Mans ini bersama Jota sekaligus yang ketiga setelah terakhir di 2016. Sean pun merasa lega sekali dengan hasil luar biasa ini.

Sebab dia bisa mengalahkan G-Drive yang selalu tampil sebagai pemenang di dua seri sebelumnya. G-Drive pada balapan ini cuma finis kedua serta ketiga

"Ada sedikit kekacauan, saya khawatir dengan full course yellow. Saya berharap Tom (Blomqvist) baik-baik saja setelah kecelakaan hebat kemarin. Saat ini kami adalah tim, kemenangan ini juga merupakan karena kontribusi tom, kontribusi saya, saya tak bisa menang tanpa mereka. Jadi saya senang dengan hasil ini," ujar Sean Gelael dalam konferensi pers usai balapan.

Dengan demikian tim Jota Sport bisa naik ke posisi kedua klasemen dengan 53 poin, selisih 17 poin dari G-Drive dengan 68 poin di puncak. Balapan keempat masih dihelat di sirkuit yang sama, Sabtu (20/2/2021) malam WIB dan bisa disaksikan via live streaming di www.sean-gelael.com.

Sabtu, 20 Feb

Race 4: 19.10 - 23.10 WIB


  • Share:

You Might Also Like

0 comments