'Pierre-Emerick Aubameyang Sudah Habis!'

By Angelice Onggi - Selasa, Februari 23, 2021

AGEN SBOBET, Pierre-Emerick Aubameyang diyakini telah melewatkan masa terbaiknya dan kini sudah habis. Pendapat itu diutarakan eks pemain Tottenham Hotspur, Jamie Redknapp.

Aubameyang tidak berkutik saat Arsenal dikalahkan Manchester City 0-1 di Emirates Stadium, Minggu (21/2/2021) malam WIB. Bermain 90 menit, striker Gabon itu gagal memberikan ancaman berbahaya buat lawan.

Opta mencatat, Aubameyang sama sekali tidak melepaskan tembakan ke gawang Man City. Pemain 31 tahun tersebut hanya 19 kali memegang bola sepanjang permainan, dengan 11 di antaranya dioper ke rekan setimya.

Penampilan Pierre-Emerick Aubameyang kali ini jelas berbanding terbalik dengan yang ditunjukkannya pekan lalu kala bersua Leeds United. Eks striker Borussia Dortmund itu mencetak hat-trick, sekaligus mengantarkan Arsenal menang 4-2.

Aubameyang memang belum menunjukkan konsistensi dalam membobol gawang lawan sejak awal musim ini. Dari 21 pertandingan yang sudah dijalaninya di Liga Inggris, kapten Arsenal itu baru menorehkan delapan gol.

Naik-turunnya performa Aubameyang di Arsenal mendapat kritikan keras dari Jamie Redknapp. Eks gelandang Liverpool dan Tottenham itu menyebut Aubameyang sudah habis masa emasnya dan kini mulai kehilangan kekuatannya.

"Aubameyang sudah melewatkan waktu terbaiknya. Dia bisa saja mendapatkan momen-momen, dia bisa mencetak hat-trick," kata Redknapp, dilansir dari The Sun.

"Ketika saya menontonnya, terkadang dia seperti kehilangan kekuatan supernya. Anda biasa melihatnya berlari melewati lawan ketika dia pertama kali datang ke Premier League, saya pun sering melihatnya melewati musuh di Dortmund," Redknapp menambahkan.

"Kini apa yang saya saksikan adalah pemain yang mana dia akan selalu di-bully dalam setiap kesempatan. Padahal dia itu pemain andalan mereka!" demikian kata Jamie Redknapp mengenai Pierre-Emerick Aubameyang.

  • Share:

You Might Also Like

0 comments