Ronaldo Patahkan Kutukan Gol Tendangan Bebas di Juventus

By Angelice Onggi - Minggu, Juli 05, 2020


AGEN SBOBET, Megabintang Cristiano Ronaldo mematahkan kutukan tidak pernah mencetak gol lewat tendangan bebas di Juventus usai membobol gawang Torino pada pekan ke-30 Liga Italia di Stadion Allianz, Sabtu (4/7).

Dalam pertandingan itu Ronaldo mencetak gol ketiga bagi Juventus di menit ke-61. Bola hasil tendangan bebas pemain berjuluk CR7 itu bergerak melengkung ke pojok kiri atas gawang Torino yang tidak bisa dijangkau kiper Salvatore Sirigu.

Gol tersebut merupakan yang keempat secara beruntun dalam empat pertandingan terakhir di Serie A musim ini.

Dikutip dari Squawka, gol tersebut merupakan yang pertama berasal dari tendangan bebas selama Ronaldo bermain untuk Juventus sejak musim 2018/2019.

Sejumlah laporan mencatat, gol tendangan bebas pertama itu lahir setelah mantan pemain Manchester United tersebut melakukan 43 percobaan dalam dua musim terakhir.

Torehan gol Ronaldo ke gawang Torino menambah catatan bintang asal Portugal itu. Pemain 35 tahun itu tidak saja mencetak gol tendangan bebas pertama untuk Bianconeri, tetapi juga satu-satunya pemain dalam sejarah yang pernah mencetak gol tendangan bebas di Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia, Piala Dunia, dan Liga Champions.

Selain mematahkan kutukan, Ronaldo juga menyamai rekor 60 tahun lalu dengan menjadi pemain Juventus pertama yang mencetak 25 gol di Liga Italia setelah Omar Sivori pada 1960/1961.

Sampai dengan saat ini total gol Ronaldo bersama Juventus di musim 2019/2020 berjumlah 29 gol dalam 38 pertandingan. Angka tersebut membuat Ronaldo melewati rekor gilnya di musim lalu.


  • Share:

You Might Also Like

0 comments